Info Sekolah
Rabu, 12 Mar 2025
  • Selamat Datang di Madrasah Aliyah Negeri Kota Singkawang
  • Selamat Datang di Madrasah Aliyah Negeri Kota Singkawang
26 Februari 2025

Evaluasi dan Pembinaan GTK MAN Kota Singkawang: Penguatan Disiplin dan Tanggung Jawab

Rab, 26 Februari 2025 Dibaca 32x Berita / Berita Viral / Guru / Rapat

MAN Kota Singkawang menggelar rapat evaluasi dan pembinaan bagi guru serta tenaga kependidikan (GTK) pada Rabu, 26 Februari 2025. Dalam rapat tersebut, Kepala Madrasah Irwandi, M.Pd kembali menegaskan pentingnya disiplin kerja dan tanggung jawab atas tugas yang telah diberikan. Ia juga mengingatkan seluruh GTK untuk menjaga ketertiban penggunaan HP di kalangan peserta didik serta terus mengawal pelaksanaan salat mereka sebagai tanggung jawab bersama. Hal ini menjadi salah satu upaya madrasah dalam membentuk karakter disiplin dan religius pada siswa.

Plt. Kepala Tata Usaha, Ivan Abrar, S.E, turut menyampaikan rangkuman kegiatan dan hasil Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) yang telah dilaksanakan. Ia memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada tim dan seluruh GTK yang telah berkontribusi dalam penyusunan serta pelaksanaan PKKM. Sementara itu, para wakil kepala madrasah juga menyampaikan beberapa agenda penting, termasuk program pembelajaran selama libur Ramadan dengan program One Day One Juz (ODOJ). Selain itu, turut disosialisasikan petunjuk teknis (juknis) Penerimaan Peserta Didik Baru Madrasah (PPDBM), yang bertujuan untuk memastikan proses penerimaan siswa baru berjalan lancar dan sesuai ketentuan.

Rapat ini menjadi momentum penting dalam memperkuat komitmen GTK untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan kedisiplinan di MAN Kota Singkawang. Diharapkan dengan adanya evaluasi dan pembinaan ini, madrasah dapat semakin maju serta mampu mencetak generasi yang berprestasi dan berakhlak mulia.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar