Info Sekolah
Kamis, 05 Des 2024
  • Selamat Datang di Madrasah Aliyah Negeri Kota Singkawang
  • Selamat Datang di Madrasah Aliyah Negeri Kota Singkawang
22 November 2024

ASESMEN SUMATIF UJIAN BERBASIS CBT ONLINE SEMESTER GANJIL MAN KOTA SINGKAWANG TAHUN AJARAN 2024-2025

Jum, 22 November 2024 Dibaca 66x Berita / Berita Viral / Kesiswaan

Pelaksanaan Asesmen Sumatif Semester Ganjil MAN Kota Singkawang Tahun Ajaran 2024/2025 menggunakan sistem Computer Based Test (CBT) online di perangkat Android masing-masing siswa. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 22 November hingga 6 Desember 2024, melibatkan seluruh siswa dari kelas X, XI, dan XII. Pelaksanaan ujian berbasis teknologi ini menjadi salah satu langkah sekolah dalam mempersiapkan siswa menghadapi era digital yang semakin maju.

Proses asesmen dilakukan secara serentak di tiap kelas yang telah dilengkapi fasilitas memadai. Selain itu, Untuk memastikan kelancaran pelaksanaan, sekolah telah menyiapkan tim teknis dan proktor juga perangkat pendukung agar kegiatan berjalan tanpa hambatan teknis.

Penerapan CBT online bertujuan meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam proses evaluasi pembelajaran. berharap asesmen ini tidak hanya menjadi sarana evaluasi, tetapi juga melatih siswa untuk memanfaatkan teknologi dengan bijak Pelaksanaan yang terorganisir dan didukung seluruh pihak menunjukkan komitmen MAN Kota Singkawang dalam mencetak generasi unggul di bidang akademik maupun teknologi.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar